Posted by : Zulfikar Alfayed
Sabtu, 13 April 2013
Tag :// England Football
The Gunners selalu meraih kemenangan dalam empat pertandingan terakhir mereka.
Arsenal akan menjamu Norwich City di Emirates Stadium dalam lanjutan Premier League pada Sabtu (13/4). Terakhir kali kedua tim bermain imbang 3-3 di markas Arsenal berkat gol telat dari Steve Morison bagi tim tamu.
Namun, tampaknya The Gunners akan memperpanjang rekor kemenangan mereka menjadi lima pertandingan pada akhir pekan ini. Sebelumnya mereka selalu memenangkan empat pertandingan terakhir sejak kalah 1-2 pada derby London Utara di White Hart Lane 3 Maret lalu. Jika berhasil meraih kememangan, Arsenal akan menggeser posisi Tottenham Hotspur di tempat keempat.
Manajer Arsenal Arsene Wenger siap menyambut kembalinya Theo Walcott dan Jack Wilshere, yang masing-masing mengalami cedera pangkal paha dan pergelangan kaki. Mereka kemungkinan bisa diikutsertakan pada pertandingan melawan The Cannaries.
Tuan rumah akan kehilangan Per Mertesacker setelah pada pertandingan melawan West Browich Albion akhir pekan lalu ia harus diusir keluar lapangan, sedangkan Abou Diaby menderita cedera lutut dan akan absen dalam jangka waktu yang cukup lama.
Di sisi lain, Norwich belum pernah meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhir mereka dan hanya berjarak lima poin dari zona degradasi. Namun, The Cannaries tentu ingin mengulangi hasil manis di pertemuan pertama kala bersua dengan Arsenal di Carrow Road pada bulan Oktober lalu saat mereka berhasil meraih kemenangan 1-0.
Chris Hughton dipusingkan dalam pilihan penjaga gawang. Pasalnya, John Ruddy masih harus absen karena sedang dalam masa pemulihan pasca operasi cedera paha, sementara Mark Bunn masih diragukan tampil karena menderita cedera pangkal paha. Kiper ketiga, Lee Camp, akan menjadi pilihan utama setelah datang dari bangku cadangan pada pertandingan akhir pekan lalu melawan Swansea City.
Andrew Surman yang mengalami cedera lutut juga akan melewatkan pertandingan melawan Arsenal, namun gelandang Anthony Pilkington yang sebelumnya bermasalah pada hamstring kemungkinan sudah siap untuk bermain.
Prediksi Line-up:
Arsenal: Fabianski, Sagna. Koscielny, Vermaelen, Monreal, Arteta, Ramsey, Gervinho, Cazorla, Podolski, Giroud.
Norwich City: Bunn, Martin, Turner, Bassong, Garrido, Bennett, Howson, Johson, Snodgrass, Hoolahan, Holt.
Source: http://www.supersoccer.co.id/liga-inggris/preview-arsenal-vs-norwich-city-saatnya-kembali-ke-empat-besar/
- Back to Home »
- England Football »
- Preview Arsenal vs Norwich City: Saatnya Kembali ke Empat Besar