Posted by : Zulfikar Alfayed Sabtu, 13 April 2013


Keempat tim sama-sama yakin bisa lolos ke babak final di Wembley, Inggris.
Rasa lega menghampiri siapapun yang berharap dua raksasa La Liga tidak saling baku hantam di babak semi final Liga Champions setelah undian di Nyon, Jumat (12/4), berakhir. Laga seru akan tersaji ketika Barcelona meladeni perlawanan Bayern Munchen, sementara Real Madrid mencoba menghadang langkah Borussia Dortmund.
Nama Bayern keluar lebih dulu dari pot pengundian sebelum Barcelona menyusul pada giliran berikutnya. Hal tersebut membuat leg pertama akan berlangsung di Allianz Arena pada dua minggu mendatang sebelum leg kedua diadakan di Camp Nou seminggu kemudian.
Menurut Direktur Olahraga Barcelona, Andoni Zubizarreta, pertandingan antara El Blaugrana kontra Die Roten, yang akan dilatih oleh Pep Guardiola musim depan, kelak menjadi duel antara dua gaya bermain yang berbeda.
“Mereka adalah tim yang hebat, klub yang hebat. Kami akan mencoba dan memainkan sepakbola dengan cara kami, (pertandingan) ini akan menjadi adu gaya permainan yang berbeda. Saya harap kami bisa bermain dengan cara yang kami suka untuk lolos ke Wembley, tempat yang sangat ajaib bagi kami,” jelas Zubizarreta seperti dikutip ESPN.
Pemain sayap Bayern, Arjen Robben, meyakini hasil akhir dua leg semi final ini akan ditentukan oleh hal-hal kecil. Meski begitu, pria Belanda ini cukup yakin akan kemampuan klubnya untuk mengatasi tim manapun yang tersisa di kompetisi nomor satu Eropa ini.
“Saya pikir ini adalah hasil undian yang hebat, sebuah tantangan yang baik bagi kami,” ucap Robben. “Empat tim terbaik Eropa saat ini ada di semi final dan kami bisa bertahan dari mereka semua. Semua ini akan ditentukan dengan mendapatkan hasil yang baik di kandang dan bertahan tanpa melakukan kesalahan di Barcelona. Partai ini akan ditentukan lewat detail-detail kecil.”
Di sisi lain, mantan striker Los Merengues, Ruud van Nistelrooy, memasangkan Madrid dengan Dortmund. Kedua tim pernah bertemu di babak yang sama pada musim 1997/1998. Die Borussen, kala itu berstatus juara bertahan, disingkirkan oleh Madrid. Di akhir turnamen, Los Blancos berhasil merengkuh gelar Eropa ketujuh sepanjang sejarah mereka berkat tangan dingin manajer Bayern saat ini, Jupp Heynckes.
Direktur Relasi Institusional Madrid, Emilio Butragueno, berharap timnya sudah belajar dari pertemuan mereka dengan Dortmund di babak grup. Saat itu, Dortmund menang 2-1 di Westfalenstadion dan menahan imbang Madrid 2-2 di Santiago Bernabeu. “Kami telah menghadapi mereka dua kali musim ini dan kami tak mampu mengalahkan mereka,” tukas Butragueno. “Tapi kami percaya kali ini kami akan mampu melakukannya dan lolos ke Wembley.”
CEO Dortmund, Aki Watzke, di sisi lain justru merespon komentar Presiden Bayern, Uli Hoeness, yang pada awal pekan ini menyebut bahwa duel dengan Dortmund akan memudahkan Bayern menuju final. “Kami senang dengan hasil undian ini. Saya merasa kasihan dengan Uli Hoeness karena tidak mendapatkan lawan terlemah,” jelas Watzke kepada Sky.
Babak semi final pertama akan berlangsung pada Selasa (23/4) dan Rabu (24/4). Sementara leg kedua akan diadakan seminggu kemudian, Selasa (30/4) dan Rabu (1/5). Setelah semuanya usai, partai pamungkas akan diadakan pada Sabtu (25/5) dan pemenang partai Dortmund vs Madrid akan dianggap sebagai “tuan rumah” di babak final.

Source: http://www.supersoccer.co.id/sepakbola-internasional/hasil-undian-semi-final-liga-champions-spanyol-vs-jerman/

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Popular Post

About Me

- Copyright © 2013 The Gunners -Sao v2- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -